Content Management System (CMS)

           Sebagai langkah awal ada baiknya kita mengerti dulu apa itu CMS atau Content Management System. Apakah sama dengan software HTML editor lainnya seperti Microsoft FrontPage,Dreamweaver, atau bahkan sebuah Notepad.
           Seperti yang kita ketahui, content merupakan salah satu urat nadi dari kehidupan sebuah website.Tanpa content dapat dipastikan tidak ada website. Sebuah website yang dikelola dengan baik pasti akan selalu berusaha menampilkan content terbaru bagi para pengunjungnya. Lalu apa yang dimaksud dengan content sebenarnya? Pada dasarnya content adalah sebuah unit informasi yang digunakan untuk membentuk sebuah halaman di website. Dapat terdiri dari apa saja; teks, gambar,video, suara, dan lain sebagainya.

           Dari content yang sudah ada tadi, kemudian diatur sedemikian rupa sehingga membentuk sebuah website. Untuk memudahkan pekerjaan, sering kali aturan-aturan dan proses kerja pun dibuat antara seorang webmaster yang lebih memperhatikan sisi teknis dan penampilan dari website dengan seorang penulis/editor yang menyumbangkan content untuk website. Dalam arti kata lain,manajemen terhadap content yang akan ditampilkan. Baik webmaster maupun penulis/editor dapat membuat, mengedit, mengatur dan mempublikasikan sebuah content dalam framework/sistem yang telah dipersiapkan sebelumnya.
           Framework atau sistem, tempat di mana content itu diletakkan menfasilitasi ‘perkakas-perkakas’ yang dibutuhkan untuk menjaga konsistensi proses pembuatan halaman-halaman di website secara efisien dan efektif.Bila semua informasi diatas kita gabung menjadi satu, dapatlah disimpulkan, CMS adalah sebuah sistem yang memudahkan proses penciptaan sebuah website dinamis yang kaya akan content,dengan memberikan kemudahan kepada penulis/editor untuk menambah, memperbaharui dan menghapus content yang ada tanpa campur tangan langsung dari webmaster. Sebuah CMS akan membedakan content dari desain, memelihara konsistensi tampilan dan memudahkan pemanfaatan content untuk berbagai keperluan. Dengan menyimpan data di satu tempat, mengontrol hak akses dan alur kerja memperbesar kesempatan pemakai berpartisipasi dalam pengembangan website anda. - www.kyantonius.com

0 Response to Content Management System (CMS)

Posting Komentar

Silahkan Comment ya untuk kebaikan blog ini...Kritik,saran kami terima dengan senang hati...